Halaman

Senin, 15 September 2008

UKM

Pabrik Tahu Meledak, Lima Korban Luka

Minggu, 07 Januari 2007 | 22:32 WIB

TEMPO Interaktif, Ponorogo: Pabrik tahu di Desa Bancar, Kecamatan Bungkal, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, meledak pada Minggu petang tadi. Akibat ledakan tersebut bangunan pabrik porakporanda dan melukai lima pekerja.

Kelima korban tersebut adalah Sarpan (55), Atim
(46), Tumikun (42) yang dirawat di Rumah Sakit Aisyiah
Ponorogo. Sedangkan yang lain adalah Panut (45)
dan Sarbini (54) dirawat di Puskesmas Bungkal.

Menurut Edy, salah seorang pegawai yang selamat dari
kejadian tersebut menjelaskan penyebab ledakan
disebabkan uap di ketel yang berdiameter 2 meter dengan panjang 3 meter kelebihan muatan.

"Uap tidak segera dibuang lewat kran pembuangan, akibatnya menimbulkan ledakan," ujarnya. Saat peristiwa naas itu terjadi dia berada di dalam pabrik tepatnya di sekitar tungku, untuk mengambil tahu yang siap dijual.

"Sebenarnya sudah-ada tanda-tanda bunyi
klek..klek..' sebanyak dua kali. Namun pegawai bagian
tungku kurang memperhatikan , berselang lima menit
ledakan itu terjadi," terangnya.

Menurut pemilik pabrik, Mochamad Nastain, dengan
kejadian ini dirinya rugi puluhan juta rupiah.

Dini Mawungtyas

baca selengkapnya......

Rabu, 27 Agustus 2008

baca selengkapnya......

Minggu, 22 Juni 2008

Idiom Bungkal :

1. Mloto     :  lucu, menggelikan                                       9. jadug    : hebat
2. Horduk : hebat

baca selengkapnya......